Palangkaraya, potretindonesiaterkini.com
Guna meningkatkan prestasi siswa, Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Palangka Raya (SMDA) kembangkan sejumlah kegiatan ekstrakulikuler.
Kepada media ini, Kepala Sekolah SMAN 2 Muhamad S. Rifani, S.Pd Senin (6/1/2025), dijelaskan sedikitnya ada empat jenis kegiatan ekstrakulikuler yang dikembangkan pihaknya, seperti bidang olahraga, seni dan budaya, serta penelitian.
Karena itu pihaknya membutuhkan dukungan dana yang cukup besar untuk mensukseskannya, seperti membayar pelatih dan sejumlah pembiayaan lainnya.
Dana dimaksud bersumber dari dana BOS yang mencapai Rp 2,5 milyar pertahun, itupun tidak cukup. Untuk membantunya dari sumbangan para orang tua murid dalam bentuk Biaya Penyelenggaraan Pendidikan (BPP).
Terkait besaran bantuan BPP yang mencapai Rp 250.000 persiswa diakui tidak dipermasalahkan, karena telah disepakati antara sekolah dengan orangtua siswa.
Diakuinya Rifani, saat baru masuk memimpin SMDA, pihak banyak kekurangan fasilitas seperti untuk lapangan olahraga, dan bangunan/gedung yang sudah rusak, sehingga disebut ada desa di lingkungan SMDA.
“Sebaik apapun program yang disusun, tanpa dukungan anggaran memadai, untuk itu ada bantuan dari Kadis Provinsi Reza Prabowo membangun gedung yang rusak agar bisa digunakan untuk berbagai kegiatan” jelas Rifani.
Diinformasikan bahwa SMDA Palangkaraya kerapkali mengirimkan siswamya ke ajang perlombaan baik akademik dan juga non akademik. Semisal mengikuti Olympiade sains baik dalam dan luar negeri. “Dengan prestasi yang selama ini sudah terukir tentunya menjadi tantangan bagi seluruh pihak khususnya Sekolah, dalam menjaga mutu pendidikan dan peningkatan kualitas generasi penerus Kalimantan Tengah”, Papar Rifani.
Diakui Kepsek Rifani bahwa Sekolah adalah tempat dimana siswa mengembangkan talenta yang dimiliki dan pihak sekolah beserta pemerintah dan orangtua siswa berkewajiban untuk mendukung peningkatan kualitas siswa didik.
Harapannya ke depan, dukungan atau suport dari alumnus SMDA yang kini banyak menjadi pejabat dan pengusaha, sangat diperlukan, tutupnya.
Dilaporkan oleh Endharmoko